Karena untuk kekurangannya, KPU bersama Bawaslu Kota Banjar sudah mengambil surat suara tersebut di perusahaan Semarang yang sudah di tunjuk untuk mencetak.
Selanjutnya, Panwascam Banjar sendiri akan mengawal sekaligus mengawasi logistik Pemilu dari gudang logistik KPU sampai ke TPS.
Dalam pendistribusiannya, panwascam nantinya akan berkoordinasi dengan PPK.
Sebelum pengiriman, panwascam harus memastikan dahulu jumlah yang akan kirimkan.
“Harus sesuai dengan jumlah DPT, tambah 2% per masing-masing TPS,” pungkasnya. (GaluhID/Joe)
Editor : Evi