Bahkan sang pelatih mengaku cukup takjub dengan proses adaptasi Marselino Ferdinan di KMSK Deinze yang berlangsung sangat lancar.
“Dia (Marselino Ferdinan) memiliki kualitas yang di atas rata-rata. Apalagi, dia sudah sangat terintegrasi secara sosial dengan para pemain KMSK Deinze,” kata Marc Grosjean dikutip dari Hln.be pada Minggu (26/02/2023).
Pelatih KMSK Deinze Senang Marselino Ferdinan Fasih Berbahasa Inggris
Terlebih lagi, Marc Grosjean merasa sangat senang Marselino Ferdinan mampu berbahasa Inggris dengan baik sehingga memudahkannya dalam beradaptasi.
“Fakta bahwa dia mampu berbicara bahasa Inggris dengan baik tentu menjadi keuntungan tersendiri,” sambung Marc Grosjean.
Dibandingkan dengan Pemain Asal Jepang
Selain Marselino Ferdinan, KMSK Deinze juga memiliki pemain anyar yang berasal dari Jepang, yakni Yuta Miyamoto.
Namun Marc Grosjean menyayangkan kemampuan bahasa Inggris Yuta Miyamoto yang terbatas, tidak seperti Marselino Ferdinan.