Terkait dengan hal itu, Alexandre Polking tak menyebutkan nama pemainnya, namun hal itu merujuk pada Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.
Terlebih lagi dengan kehadiran bek tengah naturalisasi, Jordi Amat yang menambah mewah barisan pertahanan Timnas Indonesia.
“Jordi sangat bagus dengan bola dan membangun serangan,” kata Polking.
Selain itu, Alexandre Polking juga menyebut Timnas Indonesia memiliki gelandang pencegat yang berpengalaman.
Marselino Ferdinan yang sudah tugas sebagai gelandang serang pun turut dapat sorotan Alexandre Polking sebagai salah satu pemain muda terbaik di Piala AFF 2022.
Duel pemain Slovakia, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri di sektor sayap Timnas Indonesia pun benar-benar dapat perhatian.