“Ini sejarah bagi tenis meja Ciamis bisa kembali berprestasi di kancah kompetisi Porprov,” tuturnya.
Sejarah baru cabor tenis meja kembali berprestasi di kancah nasional tersebut juga terungkap sesuai dengan moto tim asal Tatar Galuh Ciamis
“Sesuai moto, PTMSI berprestasi, wujudkan Ciamis bergengsi,” jelasnya.
Bahkan prestasi tersebut menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kabupaten Ciamis yang terpilih menjadi salah satu tuan rumah Porprov Jabar 2022.
Terlebih lagi acara pembukaan dan acara penutupan Porprov XIV Jabar 2022 berlangsung di Kabupaten Ciamis. (GaluhID/Dianti Rahayu)