Senin, November 25, 2024

Pengalihan Sungai Bendungan Leuwi Keris, Suplay Irigasi Lumbung Padi Ciamis

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Wabup Ciamis Yana D Putra hadiri peresmian pengalihan sungai Bendungan Leuwi Keris di Handapherang Kecamatan Cijengjing, Jumat (12/11/2021).

Acara pengalihan sungai atau River Diversion tersebut diselenggarakan oleh Kementerian PPUPR RI.

Dalam kesempatan itu, Yana mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PUPR atas pembangunan bendungan Leuwi Keris.

Ia berharap, dengan adanya pengalihan sungai bendungan Leuwi Keris ini pekerjaan kontruksi utama bendungan dapat selesai sesuai target.

Rencananya, tahun 2023 bendungan Leuwi Keris sudah dapat diresmikan dan dimanfaatkan airnya oleh masyarakat Kabupaten Ciamis khususnya.

“Dan masyarakat Kabupaten Tasikmalaya serta masyarakat Kota Banjar,” ujar Yana.

Ia menuturkan, bahwa Kabupaten Ciamis (Kecamatan Lakbok dan Purwadadi) merupakan daerah lumbung padi di Jabar dan juga nasional.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Shohibul Imam Ajak Implementasikan 4 Pilar Kebangsaan di Kuningan

Jabar, galuh.id - Shohibul Imam, anggota MPR RI dari Fraksi Partai NasDem, menyelenggarakan sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Rumah...

Artikel Terkait