Berita Ciamis, galuh.id – Pengukuran kaki palsu berlangsung di Aula Dinas Sosial Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat sebagai bukti perhatian Kementerian Sosial Republik Indonesia.
Sekretaris Dinas Sosial Ciamis, Nandang Nugraha, S.Sos., menyampaikan proses pengukuran telah terlaksana pada 29 Maret 2023 lalu di Aula Dinas Sosial.
“Pengukuran terlaksana pada Rabu kemarin oleh pihak ketiga untuk penerima dan ini merupakan bukti perhatian dari Kementerian Sosial,” jelasnya, Jumat (31/3/2023).
Menurut Nandang, yang melakukan pengukuran itu dari Kabupaten Ciamis 9 orang, dari Pangandaran 2 orang dan Kota Banjar 1 orang.
Nandang juga menyampaikan bahwa bantuan tersebut dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) melalui Sentra Palamartha Sukabumi.
“Kaki palsu tersebut merupakan bantuan dari Kementerian Sosial Republik Indonesia melalui Sentra Palamartha Sukabumi,” jelas Nandang.