Jumat, September 20, 2024

Peringatan Harganas, Pj Bupati Ciamis Ajak Wujudkan Keluarga Berkualitas

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Pj Bupati Ciamis Jawa Barat, Engkus Sutisna hadiri acara peringatan Harganas (Hari Keluarga Nasional) dan Hari Anak Nasional di Aula Stikes Muhammadiyah, Selasa (30/07/2024).

Kegiatan peringatan hari jadi ke-31 Harganas dan ke-40 Hari Anak Nasional, bertema Bangga Kencana dan Akseptor KB Lestari Terbaik di Tingkat Kabupaten Ciamis tahun 2024.

Dalam pidatonya, Engkus menyatakan dukungannya terhadap acara tersebut, dan menyampaikan harapannya.

Engkus berharap agar para pelaksana program Bangga Kencana dapat lebih termotivasi dan efektif dalam melaksanakan tugas mereka.

Selain itu ia juga menggarisbawahi betapa krusialnya peran keluarga yang berkualitas sebagai dasar bagi pembangunan negara.

“Kita semua mengerti bahwa untuk menciptakan sebuah negara yang unggul, kita perlu memulai dari keluarga-keluarga yang berkualitas. Keluarga merupakan elemen dasar yang membentuk masyarakat,” katanya.

Engkus mengajak semua pihak untuk bersama-sama menciptakan keluarga berkualitas yang dapat memberikan sumbangsih terhadap tercapainya cita-cita Indonesia Emas.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ini Kesaksian Warga Soal Kecelakaan Maut di Neglasari Kota Banjar

Berita Banjar, galuh.id - Warga memberikan kesaksian soal terjadinya kecelakaan maut di Neglasari Kota Banjar Provinsi Jawa Barat, mengakibatkankorban...

Artikel Terkait