Acara ini juga menyertakan berbagai penghargaan, mulai dari tingkat regional hingga nasional, sebagai pengakuan atas komitmen terhadap program Bangga Kencana.
Engkus juga menyampaikan harapan lainnya yaitu melalui aktivitas seperti pembinaan Kampung KB. dan kompetisi pengelolaan program Bangga Kencana, kualitas individu, keluarga, dan masyarakat dapat mengalami peningkatan yang signifikan.
Kemudian, ia pun menekankan betapa pentingnya merayakan Hari Anak Nasional untuk memperkuat perhatian terhadap kesejahteraan dan hak-hak anak di Indonesia.
Engkus menegaskan pentingnya memiliki tindakan konkret untuk memastikan anak-anak dapat tumbuh dan berkembang dalam suasana yang sehat dan suportif.
“Dengan kerja sama dan kolaborasi dari semua elemen masyarakat, kita dapat menjamin bahwa kegiatan-kegiatan ini terlaksana dengan baik dan sesuai,” ujarnya.
Acara tersebut merupakan momen baik bagi Ciamis dalam meningkatkan kualitas kehidupan keluarga dan anak.
Selain itu juga, sekaligus memperkuat tekad untuk pembangunan bangsa yang berkelanjutan. (GaluhID/Tegar)
Editor : Evi