“Ya mungkin ada empat pemain, termasuk pemain Asia. Pasti terus berjalan pembentukan tim,” ungkap Erwin.
Lebih jauh Erwin mengatakan persiapan Persis Solo di Liga 1 mendatang akan mulai start pada bulan depan.
Namun hal ini dilihat dari situasi Covid-19 terlebih dahulu, apalagi saat ini kasusnya di Indonesia terus bertambah.
Hal senada juga dikatakan oleh pelatih kiper Persis Solo, Eddy Harto, menurutnya pada bulan depan akan dimulai latihan dan seleksi pemain.
Tapi memang ia pun masih menunggu nama-nama pemain yang akan bergabung dengan Persis Solo sebagai kerangka tim.
Selain itu di posisi penjaga gawang, menurutnya banyak nama-nama kiper berkualitas yang berniat gabung bersama Persis Solo. (GaluhID/Dhi)