Jumat, November 22, 2024

Pimpin Apel Pagi Dishub, Pj Bupati Ciamis Sampaikan 3 Pesan untuk ASN

Baca Juga

Selain itu harus menjaga nama baik diri sendiri, keluarga dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis.

“Saudara-saudara sekolah, ikut diklat pemerintahan, tapi kalau integritas tidak bagus percuma. Misalkan ada kaitannya dengan pengadaan barang dan jasa mohon ikuti dan taati peraturan yang ada,” tegasnya.

“Kalau sudah masuk ke ranah hukum maka akan merepotkan, dalam artian secara pribadi sudah tercoreng bahkan keluarga juga terbawa. Hindari hal yang terlarang, apalagi ketika melayani masyarakat,” tambahnya.

Engkus mengatakan, Pemkab Ciamis masih minim pada pendapatan APBD dan berketergantungan pada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat dan Pemerintah Pusat.

“Maka dari itu, kita harus melaksanakan pekerjaan dengan baik dan harus meningkatkan kejujuran, integritas serta attitude,” katanya.

Menurut Engkus, tugas Dinas Perhubungan adalah memperlancar perhubungan di Ciamis. Meskipun kemacetan di Ciamis masih relatif kecil, namun hal tersebut harus terjaga.

“Dinas Perhubungan harus bekerja sama dengan dinas lainnya dan Polres agar lalu lintas tetap lancar, harus memiliki kompetensi dan mampu berkolaborasi,” pungkasnya. (GaluhID/Tegar)

Editor : Evi

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait