“Kita selalu ada program kepada masyarakat yang memang perlu kita tolong, program itu yakni berbagi sembako,” ungkap Harry.
Termasuk ketika kelangkaan minyak goreng, DPD PKS Ciamis juga telah menyediakan subsidi minyak goreng bagi masyarakat.
“Kita sediakan minyak goreng kemasan dengan harga murah kepada masyarakat,” tutur Harry.
Selain itu, lanjut Harry, melalui kader PKS Ciamis, PKS telah menyediakan pasar murah, yakni pasar KDS (Kang Didi Sukardi).
“Di situ masyarakat dapat membeli kebutuhan sembako maupun sayuran dengan harga murah,” tutur Harry.
“Berbagai program aksi sosial untuk itu merupakan wujud kepedulian PKS terhadap masyarakat,” pungkasnya. (GaluhID/Tony)