Info Liga 2, galuh.id – Dari grup C Liga 2 2021, PSIM Yogyakarta hanya perlu hasil imbang di laga pamungkas menghadapi Persijap Jepara. Laga tersebut akan berlangsung di stadion Manahan Solo, Selasa (30/11/2021).
Di atas kertas, tim asuhan Seto Nurdiantoro jauh lebih diunggulkan dari Laskar Kalinyamat. Meski di putaran pertama kedua tim hanya bisa meraih hasil imbang saja.
PSIM Yogyakarta hingga pekan kesembilan ini berhasil mengumpulkan 16 poin. Hasil dari 4 kemenangan, 4 imbang dan hanya merasakan sekali kekalahan.
Perlu hingga laga kesepuluh bagi PSIM Yogyakarta untuk bisa memastikan diri ke babak 8 besar Liga 2 2021. Lantaran persaingan di grup neraka ini memang cukup ketat.
Kemenangan harus bisa mereka raih di pekan kesepuluh nanti. Agar mental mereka semakin kuat ketika berlaga di babak 8 besar nantinya.
Sementara itu, kondisi Persijap Jepara saat ini kurang begitu baik lantaran tidak ada sosok pelatih di bench mereka.