Aep menjelaskan, puluhan siswa yang terjaring oleh Tim Gadis Satpol PP antara lain 17 siswa SMPN 4 Langensari, 6 siswa SMP Islam (LPK Asyuriah).
Selanjutnya 3 orang siswa SMK Banjar Mandiri, 5 siswa SMKN 3 Banjar, dan 4 siswa SMAN Banjar.
“Jumlah seluruh siswa yang terjaring Tim Gadis Satpol PP yakni sebanyak 35 siswa. Mereka bolos saat jam pelajaran berlangsung,” ujarnya.
Razia Tim Gadis Dasar Panggil Orang Tua
Hasil dari operasi ini akan menjadi dasar pihak sekolah untuk memanggil orang tua dalam pembinaan terhadap para siswa tersebut.
“Kami menyerahkan data siswa yang kedapatan bolos ke pihak sekolah masing-masing,” katanya.
Selain itu Tim Gadis Satpol PP Banjar juga mengimbau kepada para pemilik warung tempat nongkrong dan jajan para siswa agar ikut menegur siswa yang bolos.
“Kami meminta para pemilik warung dan rental PS agar tidak melayani siswa yang bolos sekolah atau bolos pada jam pelajaran,” pungkasnya. (GaluhID/Arul)
Editor : Evi