Jumat, November 22, 2024

Ratusan Prajurit TNI di Ciamis Disuntik Vaksin Covid-19

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Ratusan prajurit TNI Kodim 0613 Ciamis menjalani penyuntikan vaksin corona secara serentak di Aula Makodim Ciamis, Selasa ( 2/3/2021).

Kasdim 0613 Ciamis Mayor Arh. Wilde Pangalerang menyampaikan seluruh prajurit yang telah lolos screening tes kesehatan langsung menjalani vaksinasi.

Ada sebanyak 180 prajurit TNI dari Kodim 0613 Ciamis yang mengikuti vaksinasi Covid-19 tersebut.

“Sebanyak 180 prajurit yang lolos tes kesehatan langsung menjalani penyuntikan vaksin corona di aula Makodim Ciamis,” ucap Wilde.

Wilde menjelaskan kegiatan vaksinasi secara serentak ini merupakan perintah dari atasan yang bertujuan untuk mengatasi pandemi Covid-19.

Pelaksanaan vaksinasi untuk para prajurit TNI ini menurut Wilde tidak secara terpusat di Aula Makodim Ciamis. Tetapi juga menyebar di tiap-tiap Koramil.

Untuk vaksinasi Covid-19 bagi para Bintara Pembina Desa atau Babinsa pelaksanaannya bertempat di Puskesmas masing-masing wilayah Koramil.

“Untuk menjaga protokol kesehatan, sebanyak 280 Babinsa menjalani vaksinasi di Puskesmas masing-masing wilayah Koramilnya,” jelas Wilde.

Wilde pun mengingatkan kepada seluruh prajurit TNI Kodim 0613 Ciamis yang telah melaksanakan vaksinasi agar tetap menaati protokol kesehatan 5M secara ketat.

Hal itu kata Wilde agar vaksinasi ini bisa efektif dan terhindar dari paparan virus Corona sampai kekebalan atau imunitas terbentuk sekitar 28 hari.

“Kami ingatkan kepada seluruh prajurit TNI Kodim 0613 Ciamis walaupun telah vaksin harus tetap menjaga protokol kesehatan dengan ketat,” tegas Wilde. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Heri Rafni Kotari Sosialisasikan Perda Pengelolaan Sampah di Ciamis

Ciamis, galuh.id - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai NasDem, Heri Rafni Kotari, sosialisasikan Peraturan Daerah (Perda)...

Artikel Terkait