Minggu, November 24, 2024

Saluran Irigasi Ciputrahaji Ciamis Dipenuhi Sampah yang Terapung di Air

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Saluran irigasi Ciputrahaji tepatnya di Pereweh Dusun Cikohkol RT 02 RW 01, Desa Sukasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis Jawa Barat dipenuhi sampah.

Andri Kurnia (44) warga setempat, menjelaskan sampah-sampah tersebut merupakan bawaan dari hulu dan terbawa arus air, Senin (15/04/2024)

“Sampah ini adalah sampah bawaan dan tersendat di sini. Bukan dari warga setempat,” kata Andri kepada galuh.id.

Gundukan sampah kebanyakan sampah rumah tangga dan mengapung di atas air. Bau busuk pun tercium dan terlihat banyak lalat di sekitar lokasi.

Warga sekitar pun merasa terganggu dengan banyaknya sampah rumah tangga di saluran irigasi milik Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi Jawa Barat ini.

Andri menerangkan, warga setempat membuang sampahnya ke tempat pembuangan sampah yang ada di Kantor Kecamatan Banjaranyar bekerja sama dengan dinas terkait.

“Terlebih dahulu sampahnya simpan di tempat sampah depan rumahnya masing-masing. Nanti ada petugas yang membawanya menggunakan truk sampah,” terangnya.

Andri memaparkan, gundukan sampah di lingkungannya ini kerap terjadi jika airnya besar. Namun dari dinas terkait tidak ada upaya untuk mencari solusinya.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Masa Tenang, KPU dan Bawaslu Ciamis Bersihkan APK Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Memasuki masa tenang, KPU dan Bawaslu bersama unsur gabungan TNI-Polri, Satpol PP dan unsur pemerintah Ciamis...

Artikel Terkait