Atas nama Pemkab, Okta pun mengucapkan selamat dan terima kasih kepada sekolah/madrasah yang berhasil meraih Adiwiyata tingkat kabupaten Ciamis tahun 2024.
Harapan DPRKPLH untuk Peraih Adiwiyata
Harapan lainnya, menurut Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS) dapat terus berjalan dan berkelanjutan.
Kemudian dapat meneruskan ke jenjang yang lebih tinggi, baik Sekolah Adiwiyata provinsi, nasional, dan Sekolah Adiwiyata Mandiri.
“Lebih dari itu, semoga dapat menjadi agen perubahan yang senantiasa peduli terhadap perlindungan dan pengelolaan lingkungan,” ucapnya.
Okta juga menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang terlibat dalam program ini, yaitu Dinas Pendidikan Ciamis, Kemenag Ciamis, Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XIII Provinsi Jawa Barat.