Sabtu, November 23, 2024

Sejarah Baru, Timnas Bola Basket Indonesia Raih Emas di SEA Games 2021

Baca Juga

Berita Olahraga, galuh.id – Timnas Bola Basket Indonesia raih emas dan berhasil menorehkan sejarah baru karena mampu raih medali emas pertama kali di SEA Games 2021.

Bertanding di Thanh Trì District Sporting Hall, Hanoi, pada Minggu (22/5/2022), Indonesia sukses mengalahkan tim terkuat Asia Tenggara Filipina dengan skor 85-81.

Dengan hasil ini Indonesia mampu meraih 12 poin dan berhasil menyegel posisi puncak klasemen.

Tim Garuda berhasil memastikan medali emas, mengungguli Filipina yang berada di peringkat kedua dengan poin 11.

Tak hanya mengukir sejarah, Indonesia juga berhasil menghentikan dominasi Filipina di ajang SEA Games cabang olahraga Basket.

Sejak 1991 hingga 2019, medali emas cabor bola basket putra SEA Games selalu dikuasai Filipina. Indonesia sebelumnya hanya mampu meraih perak di SEA Games 2001, 2007, 2015, dan 2017.

Kemenangan Indonesia ini tak lepas dari Marques Bolden yang menampilkan permainan terbaiknya di ajang SEA Games tahun ini.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Generasi Muda Ciamis Deklarasi Dukung Herdiat-Yana di Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Generasi muda Ciamis dari kelompok milenial dan zilenial deklarasi dukung pasangan Herdiat-Yana (HY) pada Pilkada 2024. Deklarasi...

Artikel Terkait