Minggu, November 24, 2024

Sekda Bangga Ciamis Terpilih Jadi Feeding Zone Cycling De Jabar 2024

Baca Juga

“Harapan kegiatan ini bisa memotivasi masyarakat untuk bersepeda, selain itu memacu olahraga di Ciamis lebih baik dan maju,” ucapnya.

Sementara itu, Ari Setiawan selaku tim panitia kegiatan, menerangkan pada tahun ini Cirebon-Pangandaran menjadi rute Cycling De Jabar dengan panjang real 199 kilometer.

“Ciamis ini titik di KM 110, jadi memang pas untuk tempat istirahat, makan siang dan water station para pesepeda di Pendopo,” ungkapnya.

Kemudian, jumlah peserta pada tahun ini juga mengalami peningkatan mencapai lebih dari 200 orang dengan mayoritas berasal dari Jawa Barat.

“Jumlah peserta di tahun ini mencapai 200 orang lebih, meningkat dari tahun sebelumnya. Para peserta berasal dari Jabar, Jateng, Jatim, Sumatra dan Kalimantan,” jelasnya.

Lebih lanjut, terdapat tiga kelas atau kategori dalam Cycling De Jabar 2024 ini yaitu elite, master A dan master B.

Untuk kelas elite, imbuh Ari, mereka punya target dan tim sendiri, sehingga Ciamis hanya perlintasan dan langsung menuju ke Pangandaran. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Masa Tenang, KPU dan Bawaslu Ciamis Bersihkan APK Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Memasuki masa tenang, KPU dan Bawaslu bersama unsur gabungan TNI-Polri, Satpol PP dan unsur pemerintah Ciamis...

Artikel Terkait