Info Liga 2, galuh.id – Babak penyisihan wilayah Liga 2 2019, hanya tersisa beberapa laga lagi untuk dimainkan, yakni pekan terakhir dan partai tunda yang akan berlangsung akhir pekan ini.
Empat tim teratas masing-masing wilayah dipastikan melaju ke fase berikutnya yaitu babak 8 besar, sampai saat ini baru lima klub yang sudah memastikan lolos.
Persaingan perebutan tiga tiket sisa menunu babak 8 besar masih akan berlangsung seru sampai pekan terakhir putaran kedua ini.
Begitu juga usaha tim untuk menghindarkan diri agar tak jadi tim yang terdegradasi. Untuk degradasi ini akan mengenai 3 tim di Wilayah Barat dan 2 tim Wilayah Timur.
Dari wilayah btarat, baru tiga klub yang sudah memastikan lolos ke 8 besar yaitu Persiraja, Persita Tangerang dan Sriwijaya FC, sementara satu tempat tersisa diperebutkan oleh Perserang, PSCS Cilacap dan PSMS Medan.
Sementara wilayah Timur, baru dua klub yang sudah memastikan lolos, yaitu Persik Kediri dan Mitra Kukar, dua tempat tersisa diperebutkan oleh Persewar, Martapura FC, Persis Solo dan PSIM Yogyakarta.
Persaingan di atas tidak berbanding lurus dengan tim papan bawah. Tiga klub sudah pasti terdegradasi dari Liga 2 2019 sejak pekan ke-21.
Mereka adalah Blitar Bandung United, PSGC Ciamis dan Madura FC, serta menyisakan 2 tim laga dari total 5 tim yang akan terdegradasi.
PSGC Ciamis menjadi tim ketiga yang terlempar ke Liga 3 meski menang 2-0 dari PSMS Medan di pekan ke-21. Hasil ini tetap membuat PSGC Ciamis terpaku di posisi ke-11 dengan koleksi 19 poin dari 20 pertandingan.
Meskipun PSGC Ciamis masih bisa mengejar poin dari dua laga tersisa, namun itu belum cukup membantu. Mengingat pesaingnya PSPS dan Persibat pun masih memiliki sisa pertandingan yang bisa dimenangkan serta keunggulan dari head to head.
Sementara itu, Blitar Bandung United dan Madura FC sudah dipastikan sebelumnya terdegradasi ke Liga 3, setelah tidak mampu beranjak dari penghuni dasar kasemen.
Dua tempat tersisa dari total lima tim yang akan terdegradasi masih akan ditentukan di pertandingan terakhir putaran kedua Liga 2 2019. (galuh.id/Dhi)
Tiga Tim yang Sudah Degradasi
Wilayah Barat
- Blitar Bandung United
- PSGC Ciamis
Wilayah Timur
- Madura FC
Lima Tim yang Sudah Lolos ke Fase 8 Besar
Wilayah Barat
- Persiraja
- Persita Tangerang
- Sriwijaya FC
Wilayah Timur
- Persik Kediri
- Mitra Kukar