Ciamis – Setelah sukses menaklukan Tunas Betawi FC dengan skor 3-0 pada pertandingan persahabatan Minggu 28 Januari 2018. PSGC akan kembali melakukan laga uji coba melawan team Generasi Muda Sepak Bola (GMS FC). Team yang berasal dari Cigondewah Bandung ini akan menyambangi Stadion Galuh Ciamis pada hari minggu, 4 februari 2018.
Pertandingan persahabatan ini sebagai ajang persiapan team PSGC Ciamis dalam menghadapi kompetisi Liga 3 Indonesia. Selain itu, tentunya untuk menjalin silaturahmi dengan team-team di luar Kabupaten Ciamis.
Dikonfirmasi langsung kepada salah satu pengurus PSGC, bahwa dalam setiap minggu sampai bulan puasa agenda latihan dan uji coba team sangat padat. Selain untuk terus mengasah kemampuan para pemain, disatu sisi lain agenda pertandingan ini juga untuk mengobati kerinduan para supporter dan masyarakat Kabupaten Ciamis untuk melihat aksi-aksi memukau para bintang lapangan hijau PSGC Ciamis.
Melihat dari skema permainan Laskar Singa Cala kemarin, nampaknya Coach Heri Rafni Kotari akan menerapkan pola yang sama dengan bermain cepat dari semua lini. Pemain seperti Arip Budiman, Dika Pratama, Denia Nurfadilah akan kembali manjadi andalan. Kesalahan seperti kurang baiknya penyelesaian akhir menjadi PR tersendiri.
GMS FC sepertinya akan menurunkan skuad terbaiknya, pemain muda yang punya potensi akan mengisi skuad yang diarsiteki mantan pemain Persib Bandung, Andi Sopandi. Pertandingan nantinya akan ada dua laga, selain GMS FC utama ada pula laga GMS old star Bandung yang akan melawan Hello FC.
Laga ini tentunya patut dinanti-nantikan bagi publik pecinta sepak bola Tatar Galuh. Panitia penyelenggara akan kembali menggratiskan tiket pertandingan. Kick Off akan dimulai pada sore hari.
(Ar7/GALUH.ID)