Iriawan telah berkomunikasi dengan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong agar benar-benar menyiapkan lawan tanding bagi Timnas Indonesia U-23.
Iriawan tak mau TC tersebut hanya sekedar berlatih tanpa adanya agenda uji tanding.
Menurut pendapat Iriawan, TC tersebut akan kurang maksimal jika tak ada uji tanding, sebab TC juga bertujuan melatih kekompakan Timnas Indonesia U-23.
“Kemarin saya sempat cerewet ke dia, kalau belum ada laga uji coa tidak usah berangkat, kan belum jelas juga,” kata Iriawan dikutip dari Bola Sport.
Beruntung, Shin Tae-yong telah memastikan lawan uji tanding Timnas Indonesia U-23 meski tak disebutkan nama klubnya.
Setelah mendapatkan kepastiaan tersebut, Iriawan memberikan restu pada Shin Tae-yong untuk membawa Timnas Indonesia U-23 TC di Korea Selatan.