olahraga, galuh.id– Beberapa kelicikan China jelang hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 membuat publik sepak bola geram.
Setidaknya ada tiga cara licik China yang berupaya untuk mengalahkan Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sementara itu, China akan menjamu Indonesia dalam pertandingan keempat Grup C pada Selasa (15/10/2024).
China memiliki catatan buruk di awal laga grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim berjuluk The Dragons tersebut kalah telak dari Jepang (0-7) dan Arab Saudi (1-2).
Selain itu, China juga menghadapi peluang kekalahan di laga tandang melawan Australia.
Oleh karena itu, China berusaha sekuat tenaga untuk meraih kemenangan melawan Timnas Indonesia meski menempuh cara licik.
Tiga Kelicikan China Jelang Hadapi Timnas Indonesia
Stadion yang Jauh dari Pusat Kota
Pertandingan antara Timnas China dan Timnas Indonesia akan diadakan di Stadion Qingdao, yang terletak di kota Qingdao.
Stadion tersebut terletak jauh dari ibu kota China, Beijing, dengan jarak sekitar 660 km.
Lokasi yang terpencil ini dianggap sebagai salah satu taktik untuk membuat perjalanan Timnas Indonesia lebih sulit.
Namun, PSSI sudah mengantisipasi hal ini dengan menyewa pesawat khusus untuk memudahkan perjalanan dari Bahrain ke Qingdao.
Upaya tersebut merupakan cara paling efektif, mengingat sebelum melawan China, Indonesia harus bertandang ke markas Bahrain.
Baca juga: Dapat Tuduhan China, Exco PSSI Minta Suporter Timnas Indonesia Tetap Solid
Tiket Mahal untuk Suporter Indonesia
China menaikkan harga tiket untuk laga melawan Timnas Indonesia, tiket termurahnya seharga 280 Yuan (sekitar Rp 614 ribu).
Harga tersebut jauh lebih tinggi daripada harga tiket saat China menghadapi Thailand pada Juni 2024 yang hanya 180 Yuan (sekitar Rp 390 ribu).
Hal ini juga dianggap sebagai strategi untuk membatasi kehadiran suporter Indonesia di stadion.
Dengan harga tiket yang tinggi, suporter Indonesia mungkin akan kesulitan untuk datang mendukung langsung skuad Garuda.
Tuduhan Naturalisasi Ilegal
Media China, 163.com, mengeluarkan tuduhan tidak sahnya proses naturalisasi dua pemain Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.
Mereka mengklaim sumpah kewarganegaraan kedua pemain seharusnya berlangsung di Indonesia bukan di luar negeri.
Tuduhan ini muncul dengan ancaman bahwa jika kedua pemain tersebut turun melawan China, Federasi Sepak Bola China (CFA) akan mengajukan protes resmi kepada AFC.
Menurut peraturan AFC, jika terbukti melanggar, Timnas China akan mendapat kemenangan otomatis 3-0 atas Timnas Indonesia.
Namun demikian, Timnas Indonesia tetap fokus pada persiapan pertandingan dan menjaga agar isu ini tidak mengganggu persiapan skuad Garuda dalam laga penting tersebut.