Tim terakhir yang tak bisa dikalahkan datang dari grup D yaitu Sulut United. Tim yang tak diprediksikan ini mampu jadi pemuncak klasemen sementara.
Raihan 2 kemenangan dan 5 hasil imbang jadi catatan Dirga Lasut Cs. Tim dari Kalimantan dan Papua seperti Mitra Kukar, Persiba Balikpapan.
Selain itu ada Kalteng Putra,Persewar Waropen dan PSBS Biak tak mampu mengalahkan Sulut United.
Sriwijaya FC, Persis Solo dan Sulut United menjadi tiga tim yang tak bisa dikalahkan. Menarik jika mereka bisa mempertahankannya hingga 10 pertandingan.
Kemudian mereka bertemu di babak 8 besar atau semifinal. Jadi ajang pembuktian tim terbaik di kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia.
Itulah 3 tim Liga 2 yang belum terkalahkan hingga pekan ketujuh. Kita nantikan saja konsistensi ketiga tim tersebut di sisa 3 laga selanjutnya. (GaluhID/Putra)