Untuk mengatasi masalah cuaca, timnas Indonesia U-20 telah berangkat ke Tashkent, Uzbekistan, sejak Jumat (24//2) pekan lalu.
Mereka bahkan beberapa kali melakukan latihan di lapangan dan luar ruangan untuk mempercepat proses adaptasi.
Antisipasi Suhu Dingin, Muhammad Ferrari Bakal Jadi Kapten Timnas U-20
Selain soal cuaca, dalam konferensi pers Shin Tae-yong juga membahas soal kesiapan timnya.
Juru taktik asal Korea Selatan itu, mengatakan kalau bek tengah asal Persija Jakarta Muhammad Ferrari akan menjadi kapten timnas Indonesia U-20.
“Kapten untuk pertandingan besok adalah (Muhammad) Ferrari,” ucap eks pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018.
Ferrari memang sudah beberapa kali memegang jabatan sebagai kapten timnas U-20.
Ia bahkan sudah menggenggam tanggung jawab itu, sejak menjalani pemusatan latihan pada Oktober 2022 di Eropa.