Kemenangan itu menjadi yang kedua bagi Timnas U-20 Indonesia dari tiga laga uji coba selama melakoni pemusatan latihan (TC) di Turki.
Sebelumnya, mereka menundukkan klub lokal Turki Cakallikli Spor dengan skor 2-1 pada laga pertama di hari Senin (24/10/2022).
Selanjutnya dua hari setelahnya, timnas U-20 Indonesia malah takluk 1-2 dari tim tuan rumah Turki.
Jalannya Pertandingan Timnas U-20 Indonesia vs Moldova
Memulai babak pertama, Timnas U-20 langsung berinisiatif melakukan serangkaian penyerangan ke pertahanan Moldova.
Namun, belum 10 menit laga berjalan, Timnas U-20 Moldova berhasil mencuri gol dan skor pun berubah menjadi 1-0.
Selanjutnya Indonesia berkali-kali mencoba menyamakan kedudukan, melalui para pemain seperti Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.