Minggu, November 24, 2024

Tingkatkan Kunjungan Wisata, BP2D Launching Calendar Of Event Ciamis 2023

Baca Juga

Kabupaten Ciamis memiliki kekayaan alam, budaya serta tradisi masyarakat yang luar biasa sebagai salah satu aset yang tak ternilai dan mesti kembangkan.

Semua potensi dari pesona tersebut tentunya harus iringi dengan upaya untuk menggugah minat pasar atau wisatawan.

“Untuk dapat berkunjung dan menikmati berbagai keindahan destinasi wisata, ekonomi kreatif dan event yang terdapat di Kabupaten Ciamis,” jelas Tatang.

Maka, salah satu upayanya yaitu dengan melaunching Calendar of Event Ciamis 2023 sebagai strategi pemasaran dalam menggugah minat kunjungan para wisatawan.

“Harapan kegiatan ini mampu memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada wisatawan. Sehingga tergerak untuk berkunjung ke Tatar Galuh yang kita cintai ini,” ucap Tatang.

Calendar Of Event Ciamis Arahkan Rencana Perjalanan Wisatawan

Calendar of Event ini lanjut Tatang, semacam navigasi yang akan mengarahkan wisatawan dalam merencanakan kegiatan perjalanan wisatanya.

Oleh karena itu, event-event yang disuguhkan merupakan event konsisten dan konstan, serta benar-benar berkualitas dalam pelaksanaannya.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Shohibul Imam Ajak Implementasikan 4 Pilar Kebangsaan di Kuningan

Jabar, galuh.id - Shohibul Imam, anggota MPR RI dari Fraksi Partai NasDem, menyelenggarakan sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Rumah...

Artikel Terkait