Jumat, November 22, 2024

Unik, Jalan Santai di Ciamis Berhadiah Pasir

Baca Juga

Sadananya, galuh.id – Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74, warga Dusun Kereteg, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis menggelar jalan santai, Minggu (25/8/2019).

Jalan santai tersebut, diselenggarakan oleh Karang Taruna Flamboyan unit I RW 01 Dusun Kereteg, Desa Mekarjadi. Banyak hadiah yang disediakan oleh panitia untuk peserta jalan santai, salah satunya pasir.

Menurut Ujang Nuryadi, selaku ketua panitia sekaligus ketua karang taruna Flamboyan unit I RW 01, mengatakan, hadiah pasir tersebut merupakan inisiatif anggota karang taruna yang ingin berbeda dengan jalan santai lainnya.

“Kegiatan ini diselenggarakan setiap tahun, makanya kami ingin menyediakan hadiah yang berbeda dan unik sehingga menjadi daya tarik masyarakat untuk mengikuti jalan sehat. Munculah ide hadiah pasir,” ujar Ujang kepada Galuh ID, Minggu (25/8/2019).

Ujang menyampaikan terima kasih kepada semua sponsor yang telah bekerjasama, terutama PDAM Tirta Galuh yang telah bersedia ikut berpartisipasi.

“Suatu kebanggaan buat kami (Panitia) kepada PDAM Tirta Galuh melalui Dirertut pak Cece Hidayat yang telah ikut menyumbang hadiah untuk acara ini,” ucapnya.

Panitia jalan santai dari Karang Taruna Flambloyan Unit 1 Dusun Kereteg Desa Mekarjadi. Foto: Galuh ID

Sementara, Kepala Desa Mekarjadi Dindin Hardi dalam sambutannya mengatakan, acara jalan sehat merupakan puncak dari seluruh rangkaian acara peringatan HUT ke-74 RI. Diselenggarakan oleh pemuda pemudi di wilayahnya. Acara ini diselenggarakan rutin setahun sekali.

“Saya sangat sangat berterima kasih kepada seluruh warga, terutama RW 01 yang telah bisa menyelenggarakan kegiatan ini secara rutin setiap tahun,” ujarnya.

Dia mengucapkan terima kasih kepada seluruh sponsorship yang telah memberikan bantuan berupa hadiah. Itu merupakan motivasi bagi penyelenggara, sehingga acara ini terlaksana dengan lancar dan lebih meriah.

“Terima kasih atas motivasi ini, mudah-mudahan kegiatan ini terselenggara dengan tertib lancar dan aman. Mudah-mudahan apa yang telah diberikan dibalas oleh Allah SWT,” ujarnya. (galuh.id/Arul)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pj Bupati Ciamis Dukung Gerakan Pemakaian Sarung Lestarikan Budaya

Ciamis, galuh.id - Penjabat (Pj) Bupati Ciamis, Budi Waluya, menyampaikan dukungannya terhadap gerakan pemakaian sarung tradisional oleh ASN dalam...

Artikel Terkait