Jumat, November 22, 2024

Ada Kejanggalan, Jasad 2 Pria Tewas Tertimpa Saung di Tasikmalaya Diotopsi

Baca Juga

Anggota kepolisian mengawal ketat proses otopsi yang melibatkan dokter forensik RS Polri Sartika Asih Bandung ini.

Sejumlah warga dan keluarga korban telihat menyaksikan proses otopsi dari jarak jauh.

Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Hario Prasetio Seno, mengatakan otopsi ini guna memastikan penyebab kematian 2 pria tersebut.

Sebab, dari informasi keluarga dan masyarakat, ada yang janggal terkait kematian korban. “Kita dalami dan pastikan bersama dokter forensik,” jelas Hario.

Menurutnya, ada dugaan dari pihak keluarga jika kematian Dadan (35) dan Usup (70) akibat tersengat aliran listrik di lokasi kolam ikan.

Oleh karena itu, polisi memastikan apakah kedua pria tersebut tewas akibat sengatan listrik atau tertimpa bangunan saung yang roboh.

Yang menentukannya nanti dari hasil otopsi. Apakah korban tewas tertimpa saung atau ada sengatan listrik. “Tunggu saja penyelidikannya,” kata Hario. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait