Hal tersebut ia katakan, karena di matanya para pemain saat ini tidak ada keinginan untuk menang dan tidak ada tanggung jawab sama sekali.
“Kalau ada yang sudah tidak sanggup main, tidak usah main. Kami punya 35 orang yang terdaftar,” ucapnya.
Kemarahan Bambang Pamungkas ini dinilai wajar pasalnya Persija belum juga menunjukkan konsisten permainan.
Padahal pada bursa transfer paruh musim tim Macan Kemayoran itu mendatangkan tujuh pemain baru, termasuk Makan Konate.
Dengan kekalahan dari Persiraja itu, saat ini Persija tetap berada di peringkat ke-6 Liga 1 2021/2022 dengan koleksi 32 poin.
Posisi tersebut belum aman dan terancam melorot apabila PSIS atau Borneo FC mampu memenangi pertandingan di pekan ke-20 ini. (GaluhID/Dhi)