Berita Banjar, galuh.id – Bangkitkan Pariwisata Kota Banjar Provinsi Jawa Barat, sejumlah destinasi akan masuk ke program jelajah kereta wisata.
Kepala Dinas Pemuda Olahrag Kota Banjar, Dedi Suardi menjelaskan terkait program tersebut, Jumat, (6/9/2024).
Menurut Dedi, jelajah wisata kereta ini akan memberikan sinyal positif destinasi wisata dan ekonomi kreatif di daerahnya.
Ia menyebut, ada beberapa lokasi yang akan masuk dalam program tersebut seperti objek wisata Situ Mustika, Rest Area Banjar Atas.
Kemudian teras Sungai Citanduy BBWS, Taman Pusdai dan kebun Melon Galbarman Farm.
Selain itu, ada juga tempat-tempat ekonomi kreatif yang akan dikunjungi oleh para wisatawan jelajah wisata kereta di Banjar.
Antara lain tempat oleh-oleh dan ekonomi kreatif di GG Bakery dan rumah makan Saung Oemah.
Dedi mengatakan, program ini dalam rangka pengembangan moda transportasi KA Pangandaran.
“Jadi nanti program jelajah kereta wisata ini akan mengunjungi tempat-tempat yang telah terintegrasi dengan Stasiun Banjar,” ujarnya.