Kamis, November 21, 2024

Cerita Linmas di Tasikmalaya Kawal Pilkada Tanpa Sepatu PDL

Baca Juga

Tasikmalaya, galuh.id – Siti Sarimanah, seorang petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) dari Desa Cipicung, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat menjalani tugasnya sebagai pengaman Pilkada dengan semangat tinggi, meskipun sebelumnya tanpa perlengkapan lengkap.

Saat mengikuti Apel Besar Linmas bersama Polres Tasikmalaya dan Kodim 0612 di Lapangan Kecamatan Karangnunggal pada Kamis (31/10/2024), ia hadir tanpa sepatu dinas (PDL) karena sepatunya sudah usang.

Baca Juga: Deklarasi Pemilu Damai Tasikmalaya, Komitmen Bersama Ciptakan Pilkada Aman dan Beretika

Namun, ketangguhannya sebagai petugas Linmas terlihat saat ia tetap menjalankan tugas tanpa mempermasalahkan kekurangan tersebut.

“Sepatu saya rusak karena sudah lama, tapi saya tetap semangat. Sepatu atau tidak, yang penting saya faham tanggung jawab saya sebagai Linmas,” ujar Siti.

Bagi Siti, tanggung jawab menjaga keamanan Pilkada adalah prioritas, meski harus hadir tanpa sepatu dinas.

“Saya tidak malu datang ke apel tanpa sepatu, ini sudah menjadi tugas saya. Alhamdulillah, sekarang saya merasa lebih nyaman setelah mendapat sepatu dari Polres Tasikmalaya dan Kodim 0612,” tambahnya dengan senyum semangat.

Bersama tiga petugas Linmas wanita lainnya di desanya, Siti bertugas mengawal logistik Pilkada. Ia juga bertugas menjaga keamanan surat suara, hingga pengamanan di TPS.

Dukungan berupa perlengkapan ini, menurut Siti, meningkatkan kenyamanan dan keyakinannya dalam menjalankan tugas penting tersebut.

Terdapat Ribuan Anggota Linmas di Tasikmalaya

Sekretaris Satpol PP Kabupaten Tasikmalaya, Tatan Warsika, menyebut bahwa di Kabupaten Tasikmalaya terdapat hampir 8.000 anggota Linmas yang tersebar di 351 desa dan 39 kecamatan.

“Linmas akan membantu pengamanan pemilihan serentak tahun 2024 bersama TNI dan Polri. Apresiasi kami sampaikan atas kerja sama Polres dan Kodim 0612 Tasikmalaya dalam memberikan arahan dan dukungan pada Linmas,” ungkapnya.

Komandan Kodim 0612 Tasikmalaya, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, menuturkan bahwa kesiapan Linmas dalam mengawal Pilkada Tasikmalaya membuatnya bangga.

Menurutnya, TNI dan Polri siap bersinergi dengan Linmas dalam memastikan proses pemilihan berjalan aman.

“Kami bersama-sama sudah siap amankan Pilkada ini,” ucapnya.

Baca Juga: Polres Tasikmalaya Dorong Pentingnya Pola Makan Sehat di Sekolah Dasar

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Haris Dinzah, menambahkan, pihaknya bersama Kodim 0612 berkomitmen mendukung perlengkapan Linmas. Terutama sepatu dinas yang krusial saat bertugas di lapangan.

“Kami perhatikan masih ada anggota Linmas yang belum punya sepatu PDL. Jadi kami memberikan sepatu layak yang bisa dipakai untuk tugas di TPS nanti,” kata Haris.

Berkat dukungan ini, Siti dan rekan-rekan Linmas lainnya di Kabupaten Tasikmalaya diharapkan bisa menjalankan tugas dengan lebih baik, memastikan keamanan dan kelancaran Pilkada 2024. (GaluhID/Tegar)

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

BPBD Ciamis Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Patakaharja

Ciamis, galuh.id - BPBD Kabupaten Ciamis salurkan bantuan untuk korban terdampak banjir di Dusun Langensari RT 010/RW 004, Desa...

Artikel Terkait