Kamis, Desember 5, 2024

Debut Rahmad Darmawan di Barito Putera, Singkirkan Eks Klubnya ke Dasar Klasemen Liga 1

Baca Juga

Berita Olahraga, galuh.id – Debut Rahmad Darmawan sebagai pelatih anyar Barito Putera yang merumput di Liga 1 2022/2023 sungguh mengesankan.

Pasalnya di pertandingan pertama memimpin Barito Putera pada Selasa (14/2/2023), Rahmad Darmawan berhasil menang besar atas eks klubnya yakni RANS Nusantara FC.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan, Barito Putera menang telak dengan skor 4-1.

Dalam debut Rahmad Darmawan, Barito Putera berhasil unggul lebih cepat yakni di menit ketiga, namun bukan karena tendangan dari anak asuhnya.

Gol pertama Barito Putera pun dicetak melalui gol bunuh diri dari penggawa RANS Nusantara FC, Agus Nova Wiantara.

Tak berselang lama, tepatnya pada menit keenam, Mike Ott berhasil menggandakan skor bagi Barito Putera..

Meski Barito Putera unggul di menit-menit awal pertandingan, tak ada lagi gol tercipta di babak pertama.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
Berita Terbaru

Heri Rafni Kotari Sosialisasikan Perda Prov Jabar No 5 Tahun 2021 di Panjalu Ciamis

Jabar, galuh.id - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai NasDem, Heri Rafni Kotari (HRK), menyosialisasikan Perda Provinsi...

Artikel Terkait