Pemain Keturunan Tanpa Naturalisasi karena Faktor Usia
Dari keempat pemain keturunan yang tanpa melalui proses naturalisai hanya satu pemain yaitu Mees Hilgers karena faktor usia.
Mees Hilgers saat ini usianya 20 tahun sehingga masih terdapat kesempatan satu tahun ke depan untuk memutuskan menjadi WNI.
Karena sesuai aturan, pemain yang berdarah Indonesia tersebut memiliki kesempatan untuk memilih menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Jika dalam rentang usia 18 tahun sampai 21 tahun tidak menentukan pilihan, maka yang bersangkutan bisa menjadi Warga Negara Asing (WNA).
Seperti disampaikan oleh Kepala Subdit Kewarganegaraan Direktorat Tata Negara Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Sudaryanto dikutip dari Kumparan, Selasa (16/11/2021).
“Jika dalam rentang waktu usia 18-21 tahun seseorang tidak memilih, maka dia akan dianggap WNA sesuai dalam aturan undang-undang,” jelasnya.
Sudaryanto juga menambahkan, jika usianya melewati usia sebagaimana ketentuan dalam perundang-undangan, maka harus melalui proses naturalisasi.
Saya selalu jantungan setiap menonton timnas. Kalah postur dan tenaga menjadi biang kerok. PSSI cepat ambil ke 4 pemain keturunan yang diajukan oleh STY. Sudah lelah meihat kalah terus. Jika ada 4 orang lagi pemain keturunan, aman itu gawang. Jangan gengsi dan fanatik. Kasi kesempatan pemain keturunan untuk mengabdi kepada tanah leluhur moyangnya di Indonesia ????