Untuk memajukan sektor pariwisata, penting untuk melakukan koordinasi antara pemda, kepolisian, pengelola dan desa guna mencapai keselarasan.
Inti dari masalah pengelolaan pariwisata adalah pentingnya adanya sinergi antara pemda dan pengelola, kepala desa pun harus terlibat.
Kades Keluhkan Pungli, Polisi Akan Tindak Pelaku
Oleh karena itu, Anton Hilman selaku Ketua DPK Cikatomas meminta polisi turut hadir untuk mengurangi aksi premanisme.
Ketua APDESI Kabupaten Tasikmalaya, Giri Pribadi, mendukung upaya dalam menjaga keamanan dan ketertiban (kamtib) di wilayahnya.
Giri menyatakan bahwa kepala desa siap membantu kepolisian untuk menjaga kamtib di tengah masyarakat.
Kapolres Tasikmalaya AKBP Bayu Catur Prabowo menerima segala keluhan yang kepala desa sampaikan.
Pihaknya menghimbau agar kepala desa tidak merasa takut dalam menjalin komunikasi dengan Polisi.