Kapan BLT BPJS Gelombang 2 Cair Dijawab Oleh Kemnaker.
Ida menegaskan pihaknya akan mencairkan gelombang berikutnya setelah penyaluran subsidi gaji atau upah termin 1 (gelombang 1) telah selesai. Hal ini diujarkan olehnya ketika berada di konferensi pers virtual pada Kamis, 1 Oktober 2020.
Proses pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap pertama sudah dilakukan sejak bulan September hingga Oktober. Bahkan Data para calon penerima sudah dikirimkan ke KPPN pada 30 September 2020.
Namun Ida mengatakan akan melakukan evaluasi mengenai pelaksaan penyaluran dana BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 1. Rencananya pihaknya akan mengadakan rapat tersebut kurang lebih dua minggu kedepan.
Jika dihitung dan disimpulkan, pencairan BLT BPJS gelombang 2 akan dilakukan pada akhir Oktober atau awal November.
Akan tetapi proses penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan melewati berbagai tahapan. Mulai dari penyaluran data dari Kementerian Ketenagakerjaan kepada KPPN, kemudian KPPN akan melakukan validasi ulang dengan data di pusat BPJS Ketenagakerjaan.
Kemudian proses dilanjutkan dengan pencairan pada bank penyalur, dan bank penyalur akan memberikan dana kepada masing-masing nomor rekening pekerja.
Bank yang menyalurkan dana bisa beragam, mulai dari Bank BRI, Bank BNI, Bank Mandiri atau bank swasta seperti Bank BCA. Semuanya bisa digunakan asalkan nomor rekening valid.