Minggu, November 24, 2024

Kematian Naruto di Manga Boruto, Ini Cerita dari Creator

Baca Juga

Akhirnya Naruto memutuskan bersedia mengorbankan dirinya agar dapat menyelamatkan Boruto dan desa Konoha. Tiba-tiba Naruto muncul lalu menendang Isshiki Otsutsuki hingga terpental, kemudian Naruto berubah dengan memiliki tampilan baru dan membuat kaget semua orang.

Tampilan baru Naruto yaitu terdapat Sembilan ekor cakra yang mengalir di jubahnya, juga ditengahnya terlihat ikon spiral yang bertinta. Pada bagian wajahnya, diselubungi cakra yang berbentuk seperti rubah.

Para penggemar pasti akan penasaran apakah kekuatan baru tersebut dapat membunuh Isshiki Otsutsuki atau Naruto yang akan mati? Untuk mengetahui bagaimana nasib Naruto, apakah akan mati dapat dijawab oleh sang creator. Berikut penjelasaanya.

Kematian Naruto Sudah Direncanakan Creator?

Jangan heran jika kabar kematian Hokage Naruto bakal terjadi, karena sang creator yaitu Masashi Kishimoto pada serial Boruto: Naruto Next Generations Chapter 51 memang sudah direncanakan. Perencanaan tersebut terungkap dalam sebuah wawancara.

Wawancara tersebut dilakukan oleh Masashi Kishimoto Bersama dengan Shonen Weekly Jump pada tahun 2018 lalu yang membahas tentang kisah Boruto di masa depan. Sepertinya Masashi Kishimoto mencoba untuk menguatkan para penggemar dengan kematian yang tidak akan terpikirkan.

Sang creator mengatakan bahwa, ia merasa tak akan masalah jika Serial Boruto tak terikat dengan Naruto. Bahkan, serial Boruto mempunyai latar belakang waktu berbeda dan mempunyai elemen tersendiri yang bercampur dengan latar kisahnya.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait