Pangandaran, galuh.id – Kelompok Kuliah Kerja Nyata Institut Agama Islam Darussalam Ciamis (KKN IAID) melaksanakan sosialisasi parenting dan pola asuh anak yang bertema ‘Peran Pendidik dan Orang Tua dalam Pola Asuh Anak Usia Dini di Era Digitalisasi 4.0’. Bertempat di Aula UPTD Disdikpora Korwil Kecamatan Langkaplancar, Senin (5/8/2019).
Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan Guru Sekolah Dasar dan PAUD seluruh Desa Bangunjaya, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran. Para peserta sosialisasi ini terlihat antusias dan interaktif saat kegiatan berlangsung.
Icah Latifah, selaku ketua pelaksana, mengatakan, bahwa kegiatan ini dilatarbelakangi oleh pentingnya memahami pola parenting serta pengawasan terhadap anak dalam pemanfaatan gadget.
“Sosialisasi parenting adalah langkah yang tepat dan masuk program kerja juga setelah minggu pertama kami melaksanakan observasi di sini. Karena di zaman ini memang sangat penting melakukan pengawasan terhadap anak dalam menggunakan gadget,” ujarnya.
Sementara itu, di tengah kegiatan, Soni Samsu Rizal, M.Pd.I sebagai narasumber menyampaikan, aspek perkembangan anak perlu diarahkan dan dibimbing oleh orang tuanya. Mengingat pada masa seperti itulah pola asuh yang tepat akan mempengaruhi masa depan anak.
“Aspek perkembangan anak perlu diarahkan dengan tepat agar potensi mereka ke depannya bisa berkembang baik. Diantara aspek perkembangan itu, ialah norma atau moral pada segi agama, bahasa, kognitif, sosial emosional, motorik kasar, motorik halus, dan seni. Maka secara umum anak tidak ada yang gagal melainkan mereka memiliki keunikannya masing-masing,” kata Akademisi IAID Ciamis tersebut.
Peserta sosialisasi mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan ini. Salah satunya Winda Rosalia, seorang guru Sekolah Dasar Negeri 5 Bangunjaya. Ia mengatakan dengan adanya sosialisasi parenting bisa mendapatkan ilmu baru.
“Alhamdulillah dapat ilmu baru. Narasumbernya juga memiliki wawasan yang luas. Insya Allah berdampak positif ke peserta,” tandasnya. (galuh.id/Yanyan)