Minggu, November 24, 2024

Menilik Upaya Perbaikan Koperasi di Kota Banjar, Harus Go Digital

Baca Juga

Berita Banjar, galuh.id – Menilik upaya perbaikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Banjar Jawa Barat terus melakukan perbaikan ekosistem kelembagaan koperasi di daerahnya.

Hal itu mengingat masih banyak persoalan yang terjadi di dunia koperasi yang ada di wilayah Kota Banjar.

Menurut Kepala DKUKMP Kota Banjar, Sri Sobariah melalui Sekretaris Neneng Widya Hastuti, beberapa koperasi masih harus melewati sejumlah rintangan untuk menyesuaikan dengan perkembangan zaman.

“Koperasi di Banjar itu masih harus terus kembangkan, dimana koperasi sekarang harus go digital, harus bertransformasi,” katanya, Sabtu (2/12/2023).

Neneng menjelaskan, pengelola koperasi di Kota Banjar harus mumpuni dalam mengelola koperasi yg sesuai dengan perkembangan modernisasi, karena persaingan usaha sekarang lebih ketat.

“Jangan hanya mengelola simpan pinjam, tetapi harus ada usaha atau menjadi koperasi produsen,” katanya.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait