Mobil Suzuki Karimun merupakan mobil keluarga yang bergaya minimalis. Perkembangan mobil Karimun memang cukup pesat dan mengarah ke sisi positif.
Generasi pertama Suzuki Karimun memasuki kiprah 20 tahunan. Meski demikian banyak konsumen yang memburu mobil Karimun ini.
Sejarah Mobil Suzuki Karimun
Baca Juga: Mobil Proton Savy Asal Malaysia, Harga Beda Tipis dengan NMAX
Berikut sejarah mobil Karimun dari generasi pertama hingga sekarang. Simak perkembangannya dalam artikel ini.
Generasi Pertama Mobil Karimun CBU
Pada tahun 1998 Karimun memulai kiprahnya pada pasar Indonesia dengan produk mobilnya yang lebih terkenal dengan Karimun kotak atau Karimun CBU.
Awalnya, Indomobil Group merilis Suzuki Karimun secara diam-diam hingga tahun berikutnya Mobil Suzuki Karimun rakitan pabrik Tambun, Bekasi meluncur pada pasar Indonesia.