Sabtu, November 23, 2024

Pasangan Bambang-Dani Sebut Pembangunan di Kota Banjar Dinilai Tidak Bermanfaat

Baca Juga

“Ke depan menjadi harapan dan cita-cita kami agar ada yang kita bangun secara monumental, dan itu menjadi kebanggan Banjar,” paparnya.

Lanjut Danial, kalau berbicara daerah lain seperti Garut, pasti terkenal dengan nama makanannya yaitu dodol. Kemudian Sumedang dengan tahu.

“Kalau Banjar apa? Pasti kota kebingungan kan,” katanya.

Selanjutnya membahas soal Citanduy, bagaimana caranya pemerintah bisa memberdayakan sungai ini.

Padahal Citanduy itu suatu kekuatan yang dahsyat dan berkarakter bagi Kota Banjar.

“Kebetulan Pak Wali ini adalah mandahnya Citanduy, jadi kita berharap konsep yang sudah beliau miliki ke depan untuk memberdayakan Citanduy,” ujarnya.

“Misalnya kita ke depan ada Waterway yang mana itu bisa menjadi ikon. Selain menjadikan Banjar kota transit, juga harus jadi kota tujuan,” tambahnya.

Selain itu, Danial juga menyampaikan terkait pendidikan. Ia memiliki prioritas untuk memberikan beasiswa kepada anak-anak berprestasi di Kota Banjar.

Hal itu agar kelak mereka bisa kembali lagi dan membangun daerah ini bersama-sama.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dukungan Tokoh untuk Herdiat-Yana, Pemimpin Berintegritas Bagi Ciamis

Ciamis, galuh.id - Dukungan dari berbagai tokoh masyarakat, ulama, dan tim pemenangan mengalir deras untuk Herdiat-Yana dalam kampanye akbar...

Artikel Terkait