Menurutnya, hal tersebut yang membuat performa tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini tidak maksimal. Eko juga mengatakan wajar jika suporter marah dan kecewa kepada tim.
Namun, dirinya dan skuad Persis Solo lebih kecewa lagi. Lantaran tim penuh bintang ini ada tuntutan untuk bisa menang meskipun hasilnya tak sesuai harapan.
Eko Purjianto berharap skuadnya bisa menjaga mental dan semangat untuk meraih kemenangan.
Laga selanjutnya, Persis Solo akan menghadapi Hizbul Wathan. Laga ini bisa menjadi titik balik bagi Laskar Sambernyawa untuk bisa meraih poin penuh.
Jika berhasil menang, maka jarak antara pemuncak klasemen sementara PSCS Cilacap mendekat. Posisi Eko Purjianto sebagai pelatih juga akan aman dan Pasoepati akan senang.
Itulah jawaban pelatih Eko Purjianto mengenai hasil minor yang diraih anak asuhnya. Kita nantikan kebangkitan dari tim milik putra Bungsu presiden Jokowi, Kaesang Pangarep kala bersua Hizbul Wathan hari ini. (GaluhID/Putra)