Hal tersebut untuk meminimalisir hal-hal yang tidak sesuai dengan keinginan, serta terciptanya situasi tetap aman dan kondusif.
“Dalam Operasi Mantap Brata pengamanan Pemilu tahun 2024 ini, sudah memasuki tahapan kampanye,” kata Nandi.
“Kami Polri tentunya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di Kota Banjar,” sambungnya.
Untuk itu lanjut Nandi, pihaknya selalu mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas Kota Banjar.
Masih kata Nandi, pelaksanaan pengamanan secara teknis dipimpin oleh Kabag Ops Polres Banjar.
Mengawali dengan penyampaian arahan-arahan kepada personel yang bertugas di lapangan, supaya dalam pelaksanaan pengamanan kampanye Pemilu berjalan dengan lancar. (GaluhID/Joe)
Editor : Evi