Berita Tasikmalaya, galuh.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tasikmalaya memberikan imbauan kepada pihak sekolah untuk menempatkan para pedagang.
Imbauan tersebut disampaikan oleh Kasatlantas Polres Tasikmalaya, AKP. Yudi Sadiki karena adanya kejadian kecelakaan yang merenggut korban anak sekolah.
Menurut Yudi, sekolah harus bijak menempatkan pedagang agar tidak membahayakan siswa saat para siswa membeli jajanan.
“Kami imbau kepada pihak sekolah untuk bijak menempatkan pedagang agar tidak membahayakan siswa saat jajan, apalagi siswa biasanya berkerumun,” jelasnya.
Sehingga menurut Yudi, jika pedagang jajanan berada di pinggir jalaur utama itu jelas sangat membahayakan.
Sebelumnya terjadi peristiwa kecelakaan yang merenggut jiwa siswa sekolah itu seperti yang terjadi di Kabupaten Garut, mengakibatkan 8 siswa luka.
Dari peristiwa tersebut juga terdapat satu siswa meninggal dunia, para siswa tersebut menjadi korban saat membeli jajanan.