Ciamis, galuh.id – Prabowo mengatakan dalam orasinya agar waspada terhadap pemilih-pemilih hantu dan tuyul di Jawa Barat. Hal ini disampaikan Prabowo saat menghadiri Kampanye Akbar di Lapang Lokasana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (6/4/2019).
“Awasi pemilih-pemilih hantu dan tuyul dan saya juga minta kepada rakyat Indonesia agar jaga TPS masing-masing karena potensi kecurangan di pemilihan umum tahun 2019 cukup tinggi,” kata Prabowo saat berorasi di kampanye akbar di Ciamis, Sabtu (06/04/2019).
Prabowo juga meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Bawaslu dalam menyelenggarakan Pemilu harus adil dan jujur.
“Saya mengingatkan apabila berani tidak jujur dan adil maka tak segan-segan rakyat akan bertindak,” katanya.
Lebih jauh, Prabowo menegaskan masa depan rakyat Indonesia ada di pundak penyelenggara Pemilu, yaitu KPU dan Bawaslu, karena itu Prabowo meminta agar kedua lembaga tersebut tidak merusak masa depan rakyat yang menginginkan negara Indonesia ada perubahan ke arah lebih baik.
“Rakyat saat ini sedang ingin mengubah masa depannya ke arah yang lebih baik jadi jangan dirusak, kenapa saya targetkan di Jawa Barat 90% karena apabila dicurangi kita akan tetap menang,” ucapnya.
Prabowo berharap para pendukungnya untuk menjaga TPS masing-masing karena kecurangan bisa saja dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. “Jangan sampai kotak suara diganti di tengah jalan, saya titip kawal sampai selesai,” pungkasnya. (galuh.id/Arul)