Sabtu, Juli 27, 2024

Bacaleg PDI Perjuangan Kota Banjar Jalani Tes Urine

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Banjar, galuh.id – Bacaleg PDI (Partai Demokrasi Indonesia) Perjuangan Kota Banjar Jawa Barat menjalani tes urine guna memastikan terbebas dari narkotika.

Tes ini merupakan salah satu syarat administrasi untuk maju bertanding menjadi wakil rakyat.

Pemeriksaan tes urine oleh tim Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Ciamis ini berlangsung di Kantor Sekretariat DPC PDI-P Kota Banjar, Jalan Brigjen M. Isa, Purwaharja.

- Advertisement -

Pemeriksaan ini bagian dari upaya BNNK Ciamis mendukung dan menyukseskan Pemilu 2024.

Mendukungnya dengan memberikan pelayanan secara jemput bola kepada Bacaleg di Kota Banjar.

Bacaleg PDI-P Kota Banjar Dapil 1, Nunu Nurdiana mengucapkan terima kasih kepada BNNK Camis.

Ucapan terima kasih itu terlontar karena telah membantu para calon legislatif (caleg) PDI-P di Kota Banjar.

“Terima kasih kepada BNNK Camis yang telah bantu para caleg PDI-P di Kota Banjar. Karena tes urine ini salah satu syarat untuk melengkapi administrasi ke KPU,” kata Nunu, Sabtu (6/5/2023).

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Puskesmas Imbanagara Fasilitasi Pasien ODGJ, Keluarga Ucapkan Terima Kasih

Berita Ciamis, galuh.id – Unit Pelaksana Teknik Daerah (UPTD) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Imbanagara Ciamis Jawa Barat fasilitasi pasien...

Artikel Terkait