Rabu, April 24, 2024

Cara Ubah WhatsApp Ponsel Android Jadi Seperti iPhone, Begini Triknya!

Baca Juga
- Advertisement -

Unduh dan Install Aplikasi YoWhatsApp

Sebelum mengubahnya, Anda membutuhkan aplikasi yang tidak ada pada Play Store. Aplikasi yang Anda perlukan yaitu YoWhatsApp dari Fouad.

Caranya, kunjungi situs YoWhatsApp pada browser, lalu klik unduh. Setelah berhasil mengunduh klik install dan buka aplikasinya. Jangan lupa untuk memasukan nomor telepon akun WhatsApp sebelumnya.

Tunggu verifikasi WhatsApp melalui sms, kemudian secara otomatis akan masuk pada akun Anda. Selanjutnya akan menemukan cadangan chat pada akun Anda lalu klik pulihkan, tunggu hingga proses pemulihan selesai.

- Advertisement -

Ganti Tema

Saat Anda mengunduh YoWhatsApp, pastikan juga mengunduh skrip tema WhatsApp untuk iPhone. Jika sudah selesai memulihkan chat, Anda dapat menggunakan aplikasi ini dengan tampilan yang berbeda dengan default WhatsApp.

Nah cara menggantinya yaitu, klik ikon titik tiga pada pojok kanan atas lalu pilih menu dengan nama “Fouad Mods”. Jika sudah membuka menu itu, maka buka menu “YoSettings” dengan beberapa pilihan pengaturannya.

Karena akan mengganti tema, maka pilih menu “YoThemes”, sesuaikan dengan keinginan Anda. Tekan muat tema, selanjutnya Anda menuju ke direktori penyimpanan skrip tema tadi.

Tekan file pada skripnya dengan tulisan “Tema_WhatsApp_Iphone.xml”, tunggu perubahan tema pada akun YoWhatsApp. Buka obrolan baru untuk mengecek tema baru pada ponsel Anda, Nah jika sudah Anda dapat menikmati tampilan seperti tema iPhone.

Bagaimana cukup mudah bukan cara ubah WhatsApp Android seperti iPhone? Jangan sampai ada cara yang Anda lewati, pastikan sesuai dengan langkah-langkahnya agar tidak ada error. Jika Anda tepat melakukan caranya, maka Anda telah berhasil mengganti temanya. (Galuh ID/Tiwi)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

PAN Usung Kandidat Terbaik untuk Pilkada Kota Banjar 2024

Berita Banjar, galuh.id - DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Banjar, Jawa Barat akan mengusung kandidat terbaik untuk Pilkada...

Artikel Terkait