Sehingga dengan menempuh regulasi untuk mendapatkan izin, tempat wisata tersebut akan memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP).
Dengan demikian, tidak lagi terjadi adanya pengunjung yang menjadi korban jiwa karena tidak adanya pengelola dan juga SOP.
Banyak Destinasi Wisata di Ciamis Yang Berbahaya
Saat ini Kabupaten Ciamis memiliki banyak berbagai potensi wisata, dari mulai potensi wisata alam maupun potensi wisata buatan.
Bahkan untuk potensi wisata alam, di Ciamis banyak terdapat beberapa air terjun atau curug dan juga wisata sungai lainnya.
Namun menurut Wasdi, beberapa destinasi wisata tersebut masih ada yang beresiko serta membahayakan bagi pengunjung karena belum adanya pengelola.