Kamis, April 25, 2024

Di Ciamis, Salat Idul Fitri Hanya Digelar Masjid-masjid Desa

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id –Bupati Ciamis Dr. H. Herdiat Sunarya menyampaikan pelaksanaan salat Idul Fitri hanya di masjid-masjid desa.

Seperti tahun sebelumnya, Masjid Agung Ciamis pun tidak menggelar salat Idul Fitri untuk umum. Hal itu ia sampaikan setelah memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Tahun 2021, Rabu (5/5/2021).

“Untuk melaksanakan salat Idul Fitri di masjid-masjid yang ada di desa atau dusun dengan tetap mempedomani protokol kesehatan,” jelas Herdiat.

- Advertisement -

Sebelumnya, Herdiat pernah menyampaikan hal tersebut pada rapat koordinasi secara virtual mengenai tindak lanjut arahan dari Presiden RI Joko Widodo.

Peserta rapat saat itu adalah seluruh Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan camat se-Kabupaten Ciamis.

Saat itu Herdiat menyampaikan untuk memberdayakan dai muda yang memiliki ilmu keagamaan untuk mencegah kerumunan saat melakukan ibadah.

Jika biasanya Salat Idul Fitri terdapat 1 titik pada setiap dusun, dengan adanya pemberdayaan dai muda bisa menambah titik lainnya.

Tidak Boleh Ada Kegiatan Saat Idul Fitri

Selain tidak boleh Salat Idul Fitri di Masjid Agung Ciamis, terdapat beberapa larangan saat Hari Raya Idul Fitri.

Herdiat dengan tegas melarang adanya takbir keliling, halal bihalal meskipun dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Jelas tidak boleh, takbir keliling dan juga halal bihalal meskipun menerapkan protokol kesehatan yang ketat tetap tidak boleh,” tegas Herdiat.

Selain itu Herdiat juga menambahkan banyak masyarakat yang telah mencuri start melakukan mudik sebelum waktu yang telah ditentukan.

Sehingga perlu adanya peningkatan pengawasan satgas Covid-19 sampai dengan tingkat desa, RW dan juga RT.

“Selain akan memperketat di posko-posko perbatasan, kita juga akan lebih ketat lagi di posko tingkat desa, RT dan RW,” jelasnya.

Herdiat mengajak masyarakat untuk bekerja sama mendukung himbauan pemerintah, karena ini sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Meskipun tidak boleh salat Ied di Masjid Agung Ciamis, kita bisa melaksanakannya di desa dan dusun, mari kita bekerjasama,” pungkasnya.(GaluhId/Ardiansyah)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Barang Berharga Penunggu Pasien Raib di RS PB Ciamis, Pelayanan Keamanan Dikeluhkan

Berita Ciamis, galuh.id - Barang berharga milik penunggu pasien raib di Rumah Sakit Permata Bunda (RS PB) Ciamis Jawa...

Artikel Terkait