Selasa, 30 Mei 2023
Selasa, 30 Mei 2023

Heboh, Hewan Ternak di Garut Dicuri dan Dimutilasi

Baca Juga

- Advertisement -

Berita Jabar, galuh.id – Warga Kabupaten Garut, Jawa Barat belakangan ini heboh dengan pencurian hewan ternak dengan cara dimutilasi.

Warga menemukan sapi dan kerbau mati dalam kondisi tak wajar.

Pasalnya, hewan ternak sapi dan kerbau milik warga banyak yang mati dan tersisa tinggal tulang belulang, kepala dan bagian dalam (usus).

Menurut Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, kawanan pencuri yang beraksi di Kecamatan Banjarwangi dan Singajaya itu hanya mengambil dagingnya saja.

Pihak kepolisian setempat pun telah berhasil mengamankan 7 orang pelaku yang mencuri hewan ternak dengan cara mutilasi.

“Team Sancang berhasil menangkap kawanan pencuri hewan yang mengambil dagingnya saja,” kata Rio, melansir dari laman viva.co pada Minggu (30/4/2023).

Polisi mengamankan pelaku berinisial Jj (35), As (47), Ab (32), Yh (40), Dw (45), Im (24), Am (37).

Para pelaku yang berjumlah tujuh orang tersebut merupakan warga Banjarwangi dan Cikajang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

 
 

Artikel Terbaru

Kekurangan Pegawai, Pemkab Ciamis Ajukan Formasi P3K Kesehatan ke Pemerintah Pusat

Berita Ciamis, galuh.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis Jawa Barat ajukan formasi P3K, karena masih kekurangan pegawai, baik...

Artikel Terkait