Berita Otomotif, galuh.id – Enam kelebihan Sirkuit Mandalika diungkap MotoGP pada hari pertama pelaksanaan tes pramusim MotoGP 2022.
Sirkuit Mandalika menjadi tuan rumah untuk pelaksanaan tes pramusim MotoGP 2022 pada 11-13 Februari 2022.
Menjelang sesi tes pramusim berlangsung, MotoGP memberikan pratinjau mengenai Sirkuit Mandalika.
Simon Crafar selaku reporter lapangan MotoGP 2022 menjajal sirkuit sepanjang 4,3 km bersama dengan rider Ducati, Jack Miller menggunakan mobil.
Setelah menjajalnya, Crafar mengaku sangat terkesan dengan tantangan di Sirkuit Mandalika.
Bahkan ia menyamakan sirkuit Mandalika dengan beberapa trek top Eropa seperti Moza di Italia dan Hockhenheim di Jerman.
Selepas itu, Crafar juga memberi penilaian dan mengungkapkan enam kelebihan Sirkuit Mandalika.
Berikut Kelebihan Sirkuit Mandalika Dilansir dari Laman Resmi MotoGP
- Sirkuit Mandalika dinilai memiliki trek yang sangat mengalir, artinya bukan tipe sirkuit yang membutuhkan tenaga kuda. Kecepatan tetap akan selalu membantu para pembalap di Sirkuit ini.